Klikfakta.id, HALUT- Dalam rangka peringatan Hari Raya Idul Adha 2024, karyawan di tambang emas Gosowong menggelar Sholat Id di Masjid Al Musafirin pada pukul 07.30 WIT Senin, (17/06/2024).

Seusai Sholat, untuk merayakan kebahagiaan momen hari raya ini,

seluruh karyawan termasuk yang non Muslim diundang untuk mengikuti acara Halal Bihalal dengan menikmati hidangan spesial yang disediakan di Meshall Gosowong.

Sholat Id dihadiri oleh General Manager Production and Planning, Kiki Kosmara, Imam sholat Idul Adha 1445 H Ustadz Isran Salamat dari Malifut, Khatib Idul Adha 1445 H Ustadz Salim Bachmid dari Ternate dan seluruh karyawan Muslim baik NHM maupun Mitra Kerja.

Selaku Khatib pada ibadah sholat ini yakni, Ustadz Salim Bachmid dari Ternate. dalam khotbahnya yang berjudul “Meneladani Nabi Ibrahim dan Keluarga” dimana kehadiran semua makhluk di alam ini membawa berbagai pesan yang dibutuhkan oleh manusia.

Semua fenomena alam dan kehidupan di hadirkan agar manusia mampu mengambil pesan pesan yang dikandungnya.

“Makna qurban sebagaimana peristiwa yang dialami Nabi Ibrahim bersama istrinya Siti Hajar dan anaknya Ismail yang penuh perjuangan dan pengorbanan serta keikhlasan luar biasa, akhirnya mendapatkan ganjaran terbaik dari Allah SWT,” imbuhnya.

“Bila kita belum mampu menyembelih hewan, maka sembelihlah sifat-sifat tidak baik dalam diri kita, sifat iri, dengki, sombong dan lainnya,” tutup Ustadz Salim dalam Khotbahnya.(hms/red)

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *