Klikfakta.id, TERNATE– Banjir bandang menerjang rumah warga di Kelurahan Rua, Kecamatan Ternate Pulau, Kota Ternate, Maluku Utara pada Minggu 25 Agustus sekira pukul 04.20 WIT dini hari.

Banjir yang terjadi lantaran intensitas curah hujan sangat tinggi, mengguyur Kota Ternate sejak Sabtu 24 Agustus 2024 kemarin

Akibat dari banjir yang begitu kuat, kali mati menjebol mengikuti jalan hingga menerjang permukiman warga, sekira 15 rumah tertimbun lumpur setinggi 3 sampai 4 meter

Salah satu warga di lokasi kejadaian mengatakan, sekira 20 korban luka-luka, hingga dilarikan ke Puskesmas Jambula Kecamatan Ternate Pulau untuk mendapat perawatan.

“Yang ditemukan luka-luka sudah dievakuasi ke Puskesmas oleh Timsar Gabungan dan masyarakat, sementara masih mencari satu pasangan suami istri,” ucap salah satu warga setempat.

Kapolsek Ternate Pulau IPDA Iwan Mole mengatakan saat evakuasi para korban yang tertimbun lumpur oleh Tim Sar Gabungan di Kelurahan Rua, Kota Ternate.

“Kejadiannya sekira jam 4 pagi, sekitar ada 10 rumah tertimbun, dan 5 orang ditemukan dalam kondisi meninggal dunia, 2 orang korban selamat” ujar Iwan Mole.

Untuk saat ini jenazah korban telah dievakuasi ke Puskesmas Jambula Kota Ternate untuk dapat identifikasi.

Sementara itu Timsar Gabungan dan TNI Polri bersama pemadam saat ini masih melakukan pencarian terhadap korban lainnya yang diduga tertimbun lumpur. ***

Editor    : Armand

Penulis : Saha Buamona

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *