Klikfakta.id,TERNATE–Korem 152/Baabullah menggelar sholat Idul Fitri 1445 H/ 2024 M bertempat di Lapangan Makorem di Jalan  A.M. Khamaruddin No. 1 Kelurahan Sangaji Ternate Utara, Kota Ternate, Maluku Utara. Rabu (10/4/2024).

Turut hadir dalam kegiatan tersebut Danrem 152/Baabullah, Brigjen TNI Elkines Villando Dewangga K, Kasrem 152/Baabullah, Kolonel Inf Ridwan Khoerul Anwar, Para Kasi Kasrem 152/Baabullah, Ketua Persit KCK Koorcab rem 152 beserta pengurus, serta diikuti oleh keluarga besar Korem 152/Baabullah dan masyarakat di lingkungan asrama Korem 152/Baabullah.

Bertindak sebagai Imam/Khatib Ustadz Hi Lukman Hatari. Kegiatan diawali dengan pelaksanaan Sholat Ied dilanjutkan dengan ceramah tentang perintah untuk selalu berbakti kepada kedua orang tua, ridhallahi fi ridhal walidain “Ridho Allah SWT bergantung dari ridho kedua orang tua. Kegiatan diakhiri dengan halal bihalal seluruh Warga Korem dengan saling maaf memaafkan.

Sementara itu usai pelaksanaan Sholat, Danrem 152/Baabullah Brigjen TNI Elkines Villando Dewangga K menyampaikan bahwa, pelaksanaan Sholat Ied ini rutin dilaksanakan setiap tahun sebagai bentuk syukur warga Korem 152/Baabullah yang telah melaksanakan Ibadah Puasa sebulan lamanya.

Selain itu, Danrem 152/Baabullah menyampaikan permohonan maaf dan ucapan selamat Hari Raya Idul Fitri.

“Pada kesempatan ini juga saya atas nama Komandan dan seluruh keluarga besar Korem 152/Baabullah mengucapkan Selamat Hari Raya Idul Fitri 1445 H/2024 M Mohon maaf lahir dan batin,” tukasnya.***

Editor      : Armand

Sumber : Penrem 152

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *