Klikfakta. Id, TERNATE– Peningkatan kualitas pelayanan publik di lingkungan Kantor Wilayah (Kanwil) Kementerian Hukum dan HAM (Kemenkumham) Maluku Utara (Malut) patut terus ditingkatkan dalam memberikan layanan terbaik kepada masyarakat dan seluruh pihak.

Kepala Divisi Administrasi, Slamet Pramoedji mendorong hal tersebut sebagai bentuk pembangunan Zona Integritas Menuju Wilayah Bebas dari Korupsi (WBK) dan Wilayah Birokrasi Bersih dan Melayani (WBBM).

“Kepada seluruh jajaran khususnya di bagian pelayanan publik, untuk siap melayani siapapun yang datang dengan menerapkan prinsip 5S, senyum, sapa, salam, sopan, dan Santun,” ujar Pramoedji saat menjadi Pembina Apel Pagi kepada seluruh Pejabat Administrasi, JFT/JFU, dan PPNSPN, Senin (7/10).

Komitmen pembangunan zona integritas terus didorong Kakanwil Kemenkumham Malut Andi Taletting Langi dalam berbagai kesempatan. Layanan publik, terang Andi Taletting Langi merupakan esensi dari pembangunan zona integritas menuju WBK dan WBBM.

“Dalam mendukung peningkatan pelayanan publik, Kanwil Kemenkumham Malut terus membuat inovasi sehingga memudahkan masyarakat dalam melakukan permohonan layanan,” terang Andi Taletting Langi.

Untuk itu, Kadivmin Pramoedji mengingat jajaran untuk meningkatkan kualitas sarpras dan pelayanan publik sebagai bagian komitmen pembangunan ZI di lingkungan Kanwil Kemenkumham Malut akan berdampak pada raihan predikat WBK tahun 2024.

“Alhamdulillah, desk evaluasi WBK (Wilayah Bebas dari Korupsi) berjalan dengan baik. Evaluator menyatakan puas dengan jawaban-jawaban yang diberikan oleh kita semua. Namun, penguatan tata kelola organisasi dan layanan masyarakat jadi komitmen bersama yang patut terus dijaga dan ditingkatkan,” ujar Pramoedji.

Selain itu, ia juga mengingatkan bahwa Tim Penilai Mandiri (TPM) akan datang dalam rangka evaluasi lapangan, kesiapan seluruh jajaran dalam menyambut evaluasi ini sangat diperlukan agar hasil yang dicapai memuaskan.

Selain itu, Pramoedji juga menekankan pentingnya persiapan Kanwil Kemenkumham Malut dalam menghadapi pemeriksaan dari Badan Pemeriksa Keuangan (BPK).

Ia meminta agar seluruh data yang diperlukan diperiksa kembali untuk memastikan tidak ada kekurangan dalam pemeriksaan tersebut.

Apel pagi ini berjalan dengan lancar dan menjadi momen untuk memperkuat koordinasi dan kesiapan jajaran Kemenkumham Malut dalam menjalankan tugas-tugas mendatang. (hms/red) 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *