banner 468x60

770 Life Jacket dan 12 APAR di Pelabuhan Mangga Dua Ternate Dimusnahkan Jelang Nataru 2025

Pemusnahan life jacket, 12 unit alat pemadam api ringan (APAR) oleh petugas ( foto : Saha Buamona/ Klikfakta. id)

Klikfakta.id, TERNATE — Sebanyak 770 unit life jacket milik motoris speedboat di Pelabuhan Armada Semut Mangga Dua Kota Ternate, Maluku Utara, dimusnahkan dengan cara dibakar.

Pemusnahan yang dilakukan Senin (8/12/2025). Selain life jacket, 12 unit alat pemadam api ringan (APAR) juga turut dimusnahkan.

Pemusnahan tersebut dilakukan sebagai bagian dari upaya peningkatan keselamatan pelayaran serta pelayanan transportasi laut jelang Natal dan Tahun Baru 2025.

Ketua Koperasi Mutiara Mangga Dua Ternate, Iksan Adam, mengatakan bahwa langkah ini merupakan tindak lanjut dari arahan Kantor Kesyahbandaran dan Otoritas Pelabuhan (KSOP) Kelas II Ternate, sekaligus penertiban alat-alat keselamatan berlayar.

“Ini sebagai bentuk komitmen kami untuk memberikan rasa aman kepada masyarakat yang menggunakan moda transportasi laut dengan speedboat,” ujar Iksan saat dikonfirmasi, Senin (8/12/2025).

Ia menjelaskan, ratusan life jacket tersebut disita setelah petugas melakukan sweeping terhadap 268 unit speedboat yang beroperasi di pelabuhan tersebut.

Dari hasil pemeriksaan terhadap 770 life jacket dinyatakan tidak layak pakai sehingga langsung dimusnahkan. Selain itu, 12 unit APAR yang tidak memenuhi standar keselamatan juga ikut dimusnahkan.

“Semua yang tidak layak langsung kita sita dan musnahkan, kemudian langsung kita gantikan dengan yang baru,” jelasnya.

Iksan menambahkan, pengadaan life jacket baru dilakukan melalui koperasi, dan pembayaran akan dicicil oleh para motoris speedboat. Setiap speedboat, diwajibkan memiliki minimal 22 unit life jacket sesuai kapasitas penumpang.

“Kalau jumlah life jacket tidak mencukupi, maka penumpang juga harus dikurangi sesuai dengan jumlah alat keselamatan yang tersedia,” tegasnya.

Langkah ini diharapkan mampu meningkatkan keselamatan penumpang serta meminimalisir risiko kecelakaan laut selama periode arus mudik dan balik Natal dan Tahun Baru 2025.(sah/red)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

You cannot copy content of this page