Klikfakta. id, TERNATE – Direktorat Lalu Lintas (Ditlantas) Polda Maluku Utara (Malut) menggelar operasi keselamatan kieraha 2025 di Kota Ternate, di perempatan Grand Majang pada Selasa 11 Februari 2025 sekira pukul 16:00 WIT.
Dalam operasi keselamatan yang dilakukan Ditlantas Polda Malut itu sekaligus dengan pembagian snack dan brosur keselamatan sebanyak lima puluh buah kepada pengendara yang tidak melanggar pelanggaran berlalulintas dan anak anak.
Kegiatan tersebut dilakukan oleh personil Ditlantas Polda Malut yang terlibat dalam Operasi Keselamatan sebanyak dua puluh delapan orang.
Direktur Lalu Lintas (Dirlantas) Kombes Pol Doni Hermawan, melalui Kasubdit Kamsel AKBP Adnan Kashogi mengatakan operasi keselamatan yang dilakukan ini untuk melaksanakan himbauan tentang tertib berlalu lintas kepada pengendara dengan menggunakan kendaraan bermotor roda 2 maupun roda 4 atau lebih.
Hal itu dilakukan, menurut Doni agar lebih mengutamakan etika dan keselamatan dalam berlalu lintas demi terciptanya kamseltibcarlantas yang kondusif, meminimalisir pelanggaran lalu lintas dan menekan kejadian laka lantas di wilayah Provinsi Maluku Utara khususnya.
“Kita juga melaksanakan penegakkan hukum (Gakkum) berupa teguran kepada pengendara R2 maupun R4 yang melakukan pelanggaran lalu lintas di jalan,” ujar Doni kepada Klikfakta.id.
Ia menyatakan untuk anggota personil Ditlantas yang terlibat operasi itu sekaligus dengan membagikan bingkisan snack sebanyak lima puluh buah kepada masyarakat sebagai pengguna jalan.
“Tidak hanya snack yang kami bagikan, tapi dengan brosur himbauan keselamatan sebanyak 50 buah kepada pengendara yang lengkap dan anak anak,” katanya.
Dirlantas Polda Malut Kombes Pol Doni Hermawan juga menghimbau kepada masyarakat sebagai pengguna jalan agar dalam berlalulintas selalu mematuhi aturan yang berlaku.
“Kami harap dengan himbauan dan kegiatan ini masyarakat dapat mematuhi aturan berlalu lintas yang berlaku dan sadar akan pentingnya keamanan dan keselamatan dalam berlalu lintas,” harapannya. (hms/red)















