Klikfakta.id, TERNATE– Kanwil Kemenkumham Maluku Utara, menggelar Safari Ramadhan di Lapas Kelas II A Ternate, Senin 25 Maret 2024.

Kakanwil Kemenkumham Malut Ignatius Purwanto dalam kesempatan tersebut menyampaikan bahwa, bulan Ramadhan menjadi momentum yang sangat tepat bagi seluruh jajaran untuk belajar menahan diri dari segala larangan yang tidak dianjurkan oleh agama.

“Bulan Ramadhan menjadi kesempatan bagi kita semua untuk belajar menahan diri. Menahan diri dari segala larangan yang tidak dianjurkan oleh agama. Hal ini berlaku bagi seluruh ASN di lingkungan Kanwil Kemenkumham Malut, tidak terkecuali warga binaan yang mendiami Lapas/Rutan,” katanya.

Menurut Purwanto, Bulan Ramadhan yang dilaksanakan setiap setahun sekali menjadi saat yang baik untuk saling menjaga tali silaturahmi satu sama lain.

Sementar itu, Kadiv Pemasyarakatan Hensah, dalam kesempatan yang sama mengatakan agar seluruh jajaran Pemasyarakatan dapat menjaga diri dan nama baik organisasi.

“Saya menghimbau agar seluruh petugas dapat bekerja sesuai aturan dan menghindari hal-hal yang dilarang,” Ujar Hensah.

Turut hadir dalam pelaksanaan kegiatan, Kadiv Administrasi, Andi Basmal, Kadiv Keimigrasian, Ian Fidihanto Markos, pejabat pegawas, pejabat administrator, dan jajaran ASN Kanwil Kemenkumham Malut.

Kepala Lapas Kelas IIA Ternate, Dedy Setiawan menyampaikan ucapan terima kasih kepada Pimpinan Tinggi Pratama atas terselenggaranya kegiatan safari Ramadhan 1445 H di Lapas Ternate yang dipimpinnya.

Dirinya berharap kegiatan ini dapat mendatangkan manfaat bagi seluruh pegawai dan warga binaan.(hms/red)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *