banner 468x60

Kapolda Maluku Utara Imbau Warga Waspada Cuaca Ekstrem

Kapolda Maluku Utara Irjen Pol. Waris Agono saat diwawancarai di Mapolda Malut, Sofifi (Foto Saha Buamona/Klikfakta.id)

Klikfakta.id,SOFIFI – Kepala Kepolisian Daerah (Kapolda) Maluku Utara, Irjen Pol. Waris Agono, mengimbau seluruh masyarakat agar selalu meningkatkan kewaspadaan dalam beraktivitas, khususnya saat melakukan perjalanan laut, menyusul kondisi cuaca ekstrem yang melanda di wilayah Provinsi Maluku Utara.

Imbauan tersebut disampaikan Kapolda sebagai langkah preventif untuk menjaga keselamatan masyarakat.

Ia meminta warga selalu memantau informasi cuaca terkini yang dikeluarkan oleh Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) Ternate sebelum melakukan perjalanan.

Kapolda menegaskan pentingnya penggunaan alat keselamatan, khususnya life jacket atau pelampung, bagi masyarakat yang melakukan perjalanan laut.

“Kita tidak pernah tahu kapan bencana datang, sehingga sebelum terjadi, seluruh alat keselamatan harus sudah disiapkan,” ujar Irjen Waris, saat diwawancarai sejumlah media di Mapolda Malut, Sofidi Kamis (8/1/2026).

Selain itu, Kapolda juga mengingatkan kepada masyarakat agar tidak membuang sampah sembarangan. Menurutnya, kebiasaan tersebut dapat menyumbat saluran air dan sungai, sehingga berpotensi menyebabkan banjir saat hujan deras.

“Jangan membuang sampah sembarangan karena menyebabkan saluran air atau sungai penuh, sehingga air meluap dan mengakibatkan banjir yang merendam permukiman warga,” tegasnya.

Irjen Waris juga meminta masyarakat untuk tidak mendirikan bangunan di bantaran sungai, karena hal tersebut melanggar aturan dan dapat mempersempit aliran sungai.

“Pembangunan di aliran sungai itu dilarang. Jika lebar sungai menyempit, ketika air meluap akan terjadi peningkatan volume air yang berisiko menimbulkan banjir,” jelasnya.

Kapolda turut mengimbau masyarakat agar menyiapkan makanan dan minuman siap saji sebagai langkah antisipasi apabila terjadi bencana alam.

“Siapkan cadangan makanan dan minuman, sehingga ketika terjadi bencana dan bantuan belum tiba, masyarakat sudah memiliki persediaan,” sambungnya.

Terkait bencana alam yang melanda Kabupaten Halmahera Barat (Halbar), Kapolda memastikan bahwa bantuan telah disalurkan oleh Pemerintah Provinsi Maluku Utara.

“Untuk wilayah Halbar, bantuan sudah dikirim dari pemerintah provinsi yang bersinergi dengan Basarnas, Kementerian Sosial, dan Bulog. Aparat TNI-Polri bersama seluruh komponen juga sudah berada di lokasi,” pungkasnya. (sah/red) 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

You cannot copy content of this page