Klikfakta.id,HALUT– TNI Angkatan Laut melalui KRI 869 Gulamah menyalurkan bantuan kemanusiaan bagi korban banjir dan tanah longsor di Kabupaten Halmahera Utara. KRI Gulamah sandar di Pelabuhan Tobelo, pada Rabu (21/1/2026).
Kapal perang TNI AL ini dipimpin Komandan Gugus Tempur Laut Koarmada III Laksamana Pertama TNI Andri Kristianto, M.Han, bersama Komandan KRI 869 Gulamah Mayor Laut (P) Rian Prasetian, serta didukung 44 personel TNI Angkatan Laut.
Kedatangan rombongan disambut Bupati Halmahera Utara Piet Hein Babua dan Wakil Bupati Dr. Kasman Hi Ahmad didampingi forkopimda Halmahera Utara.
Laksamana Andri menyampaikan keprihatinan atas bencana yang menimpa masyarakat Halmahera Utara serta berharap warga terdampak tetap kuat dan segera pulih.
Ia menegaskan bantuan tersebut merupakan tindak lanjut instruksi Kepala Staf Angkatan Laut (KASAL) sebagai bentuk kepedulian TNI AL terhadap korban bencana.
“Bantuan telah kami serahkan dan teknis penyalurannya sepenuhnya dipercayakan kepada Pemerintah Kabupaten Halmahera Utara,” ujarnya.
Sementara itu, Bupati Piet Hein Babua menyampaikan apresiasi dan terima kasih atas kehadiran TNI Angkatan Laut melalui KRI 869 Gulamah. Bantuan tersebut akan segera disalurkan sesuai data korban terdampak, dengan fokus awal di Kecamatan Loloda Utara.















