Klikfakta.id, KEPSUL – Komandan Korem 152/Baabullah Brigjen TNI Enoh Solehudin di dampingi Komandan Kodim 1510/Sula Letkol Inf. Efran Tri Hernowo, meninjau lokasi kebun Hanpangan Kodim 1510/Sula.
Kegiatan tersebut berlangsung di Desa Umaloya Kecamatan Sanana, Kabupaten Kepulauan Sula Maluku Utara, pada Selasa (18/3/2025).
Danrem 152/Baabullah Brigjen TNI Enoh Solehudin kepada Klikfakta.id mengatakan, di tahun 2025 ini, TNI harus melaksanakan program-program unggulan yang telah dicanangkan oleh Kasat dan Pangdam seperti ketahanan pangan, RTLH, manunggal air dan membantu proses Luas Tambah Tanam (LTT).
“Tentunya ini merupakan program unggulan yang harus kita kerjakan. Jadi di tahun ini, mudah-mudahan prajurit Kodim 1510/Sula di harapkan bisa nol pelanggaran, sehingga bisa bekerja dengan maksimal,”
Brigjen TNI Enoh Solehudin menyebut, untuk luas lokasi kebun Kodim 1510/Sula ada 6 hektare yang akan dikelola dengan maksimal demi membantu program Pemerintah yaitu ketahanan pangan.
“Saya berharap kepada masyarakat Kepulauan Sula mari bersama-sama dengan Kodim 1510/Sula untuk mendukung program pemerintah, kemudian menjaga kondusifitas wilayah. Mudah-mudahan aman, nyaman dan tentram, ” pungkasnya. ***
Editor : Redaksi
Penulis : Sudirman Umawaitina