Rumah warga di desa Saniahaya Kecamatan Mangoli Utara, Kabupaten Kepulauan Sula yang terendam banjir( foto: istimewa)Klikfakta.id,KEPSUL– Sejumlah rumah warga di Desa Saniahaya, Kec. Mangoli Utara, Kabupaten Kepulauan Sula terendam banjir akibat diguyur hujan deras. Luapan air berasal dari Kali Fatma dan Kali Binongko. Sekretaris Desa Saniahaya Junaidi Peuleu mengaku, banjir terjadi sejak selesai ba’da isya hingga sampai pukul 15.00 WIB. Ketinggian banjir mencapai 50 centimeter. “Saya berharap ada perhatian khusus dari Pemerintah Daerah melalui dinas terkait, agar kita juga bisa di perhatikan melalui infrastuktur dalam hal ini semacam talud penahan air.” katanya saat dikonfirmasi Klikfakta.id, Jumat, (8/3/2024) dini hari. Lanjut Junaidi, sampai saat ini hujan belum lagi berhenti hingga, ia memohon doa dan dukungan dari semua pihak. ” Saya memohon kepada semua pihak agar dapat membantu kami sehingga, masalah ini bisa cepat teratasi dengan baik supaya kedepannya tidak lagi terjadi apa-apa dengan masyarakat kita,” pintanya. Diketahui, rumah warga tersebut yang terendam babjir yakni, Bapak Ajen Wambes, Bapak Haler Lek, Bapak Ikram Upara, Bapak Rahmat Leko, dan Ibu Sultia Umasugi.***Editor : Armand Penulis : Sudirman Umawaitina