DAERAH TERKINI Top Stories
Beranda » Blog » UPTD Panti Sosial Rehabilitasi Sosial Lanjut Usia Himo-himo Ternate Gelar Upacara HUT RI ke 79 Tahun

UPTD Panti Sosial Rehabilitasi Sosial Lanjut Usia Himo-himo Ternate Gelar Upacara HUT RI ke 79 Tahun

Klikfakta.id, TERNATE– UPTD Panti Sosial Rehabilitasi Sosial (PSRS) Lanjut Usia Himo-himo Ternate, Dinas Sosial Provinsi Maluku Utara, menggelar upacara HUT RI ke 79 tahun, pada Sabtu (17/8/2024).

Kegiatan tersebut berlangsung di Kantor UPTD Panti Sosial Rehabilitasi Sosial (PSRS) Lanjut Usia Himo-himo Ternate, Kelurahan Tabona Kecamatan Ternate Selatan.

Kepala PSRS Himo-himo Ternate Asrul F. Tameti, S.Sos kepada Klikfakta.id menyampaikan, PSRS sendiri dalam setiap tahun tetap melaksanakan kegiatan nasional khususnya upacara 17 Agustus, itu dilakukan setiap tahun.

“Alhamdulillah di tahun ini cukup luar biasa, persiapan-persiapan dari awal teman-teman pengibar dan pembacaan teks undang-undang serta pembacaan teks sejarah singkat itu, Alhamdulillah berjalan dengan lancar, ” katanya.

Asrul juga berharap, dengan semangat 17 Agustus, mari sama-sama lebih meningkatkan kinerja dan laksanakan pelayanan, khususnya pelayanan di PSRS Himo-himo Ternate.

“Kami disini pelayanannya menyentuh langsung kepada klien-klien, klien ini khususnya lansia yang berjumlah 60 orang. Alhamdulillah kondisi para lansia sampai hari ini masih sehat walafiat dan mereka juga turut berpartisipasi dalam mengikuti kegiatan atau upacara pada pagi hari ini, ‘ imbuhnya.

Terpisah, Ketua Panitia Lasa Ali, S.St., M.Si mengucapkan, banyak terima kasih terhadap semua pegawai yang terlibat di dalam PSRS Himo-himo Ternate.

“Ini berkat kerjasama kita semua, pertama-tama yang kami sampaikan bahwa sebelum dilaksanakan peringatan HUT RI di Himo-himo, ini terlebih dahulu ucapan terima kasih buat kepala panti yang sudah memberikan surat keputusan panitia tentang pembentukan panitia dalam rangka menyongsong hari ulang tahun kemerdekaan, “ujarnya.

Lasa Ali menyebut, ada serangkaian kegiatan atau lomba yang bisa memberikan semangat kepada orang lansia maupun pegawai sendiri yang ada di PSRS Himo-himo Ternate.

kami juga merangkaikan berbagai macam kegiatan atau lomba yang terdiri dari lomba Poco-poco, karaoke, tenis meja, salawat nabi, Fesyen show dan kebersihan wisma, “sebutnya.

“Saya berharap kedepannya lebih meriah lagi dan mudah-mudahan bisa melibatkan berbagai instansi atau berbagai elemen yang ada di masyarakat, ” pungkasnya. ***

Editor : Armand

Penulis: Sudirman Umawaitina

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Bagikan