DAERAH KESEHATAN TERKINI
Beranda » Blog » Ratusan Warga Halmahera Tengah Terjangkit HIV/ AIDS

Ratusan Warga Halmahera Tengah Terjangkit HIV/ AIDS

Klikfakta. id, HALTENG– Dinas Kesehatan Kabupaten Halmahera Tengah, Maluku Utara, mencatat ratusan warganya positif terinfeksi penyakit HIV (Human Immunodeficiency Virus) dan AIDS (Acquired Immune Deficiency) atau penyakit yang menurunkan kekebalan tubuh.

Ratusan kasus positif HIV/AIDS tersebut sangat muda ada yang 20 sampai 30 tahun.

Kepala Dinas Kesehatan Halteng, Lutfi Djafar yang dikonfirmasi klikfakta.id, Selasa (14/1/2025) menjelaskan, dari ratusan warga yang terjangkit virus menular tersebut setiap tahun terus bertambah.

Data yang tercaver, pada tahun 2023 angka kematian yang terpapar HIV/ Aids tercacat 13 orang. Sedangkan di tahun 2024 angka kematian HIV/ Aids mencapai 8 orang.

“Usia rata-rata yang terpapar HIV/ Aids ini berumur sangat muda ada yang 20 sampai 30 tahun, yang pasti sudah berkeluarga laki-laki dan perempuan, ” terangnya di ruang kerjanya.

Lutfi memastikan belum mengetahui secara pasti ratusan warga yang terinfeksi penyakit menular tersebut lebih didominasi laki-laki atau perempuan. Dikarenakan belum ada verifikasi data dari bidang penanggulangan program.

Ia juga mengaku, penularan HIV/ Aids salah satunya melalui hubungan seksual.

” Langkah pencegahan sendiri agak sulit ya dikarenakan obat untuk penyakit HIV/ Aids sendiri belum di temukan obatnya, ” pungkasnya. ***

Editor   : Armand

Penulis : Ira Wati Rumakamar

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Bagikan